Lomba Menghias Jajanan Pasar Khas Kaltim Untuk Nusantara

Samarinda — Kamis ceria (11/1/2024), ajang Pekan Raya Kaltim (PRK) 2024 Kalimantan Timur di Lapangan Parkir Gelora Kadrie Oening Sempaja Samarinda tampak berbeda.

Sejak pagi, puluhan ibu-ibu para istri aparatur sipil negara (ASN) dan pimpinan perangkat daerah yang tergabung dalam Dharma Wanita Persatuan (DWP) sudah berkumpul.

Ternyata ajang PRK2024 hari itu diisi beberapa acara, diawali panitia penyelenggara menggelar sosialisasi penggunaan APAR dari Dinas Pemadam Kebakaran Samarinda.

Dilanjutkan, Lomba Menghias Jajanan Khas Kalimantan Timur yang bertema Mama Ceria juga diikuti 40 peserta dari masing-masing DWP perangkat daerah lingkup Pemerintah Provinsi Kaltim dan instansi vertikal/kementerian/lembaga serta perguruan tinggi.

Setelah para ibu-ibu yang berlomba, giliran para suami untuk Lomba Memasak Nasi Goreng Bapak Ceria yang diikuti asisten dan seluruh pimpinan perangkat daerah dilingkup Pemerintah Provinsi Kaltim serta pimpinan instansi vertikal/kementerian/lembaga.

DWP Dinas Kependudukan, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DKP3A) Provinsi Kalimantan Timur turut berpartisipasi dalam kegiatan ini. Meski tidak meraih juara, namun jajaran DKP3A Provinsi Kaltim tetap bangga menjadi bagian dari HUT ke 67 Provinsi kaltim.

Juara-juara lomba jajanan khas Kaltim, untuk juara 1,2 dan 3 diraih DWP RSUD AW Sjahranie, DWP Dinas PUPR Pera, DWP Dinas Kominfo, sedangkan juara Harapan 1, 2 dan 3 diperoleh Dinas Nakertrans, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan serta BPD Kaltimtara, serta Juara favorit di raih Bapenda.

Semnetara lomba masak nasi goreng untuk juara 1, 2, dan 3 dimenangkan BPKAD, Satpol PP dan BPSDM, sedangkan Harapan 1, 2 dan 3 diraih Dinas Kelautan dan Perikanan, Dinas Perkebunan dan BKKBN.

Hadir Pj Ketua TP PKK Kaltim dr Yulia Zubir, Ketua BKOW Kaltim drg. Suryani Astuti Tommy, Ketua DWP Kaltim Indri Riza Indra Riadi, serta pimpinan organisasi wanita di Kaltim.(adpimprovkaltim/dkp3akaltim/rdg)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *