Loading...
PPKB

Penting Penguatan Ketahanan Keluarga di Masa Pandemi Covid-19

09 Juli 2021
Detail Berita

Samarinda --- Kepala Dinas Kependudukan, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DKP3A) Kaltim Noryani Sorayalita mengatakan, penguatan ketahanan keluarga sangat diperlukan terutama menghadapi masa pendemi Covid-19. Terdapat lima indikasi yang menggambarkan tingkat ketahanan suatu keluarga. Pertama, adanya sikap saling melayani sebagai tanda kemuliaan. Kedua, adanya keakraban antara suami dan istri menuju kualitas perkawinan yang baik. Ketiga, adanya orang tua yang mengajar dan melatih anak-anaknya dengan berbagai tantangan kreatif, pelatihan yang konsisten, dan mengembangkan keterampilan. Keempat, adanya suami dan istri yang memimpin seluruh anggota keluarganya dengan penuh kasih sayang dan kelima adanya anak-anak yang menaati dan menghormati orang tuanya. Selain itu, ketahanan keluarga dibangun dari lima komponen yaitu landasan perkawinan, ketahanan fisik, ketahanan ekonomi, ketahanan sosial psikologi dan ketahanan sosial budaya. “Mengapa penguatan ketahanan keluarga sangat diperlukan? Karena banyak masalah-masalah sosial seperti, kekerasan dalam rumah tangga, trafficking, pornografi, pornoaksi, infeksi penyakit menular, HIV/AIDS, narkoba, kriminalitas dan lain sebagainya karena akibat dari runtuhnya pondasi ketahanan keluarga,” ujar Soraya pada kegiatan  Webinar Ketahanan Nasional Berawal Dari Ketahanan Keluarga yang diinisiasi Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) DWP PKS Kaltim, berlangsung secara daring, Jumat (9/7/2021). Selain itu, ibu memiliki peran yang tak kalah penting. Ibu memiliki multi peran sehingga menjadikan ibu serba bisa. Kini di masa pandemi kemampuan multitasking para ibu kian ditempa dengan semakin kompleksnya tugas yang perlu dilakukan di rumah tangga. Soraya juga mengapresiasi inisiasi BPKK DWP PKS Kaltim melaunching Rumah Keluarga Indonesia (RKI) Kaltim. RKI Kaltim memiliki beberapa program diantaranya, RKI Pra Nikah, RKI Parenting, RKI Club Ayah, RKI Sayang Ibu dan Anak, RKI Sayang Lansia, Layanan Konseling Keluarga, RKI Kewirausahaan, RKI Manajemen Ekonomi Keluarga, RKI Ketahanan Pangan Keluarga, dan RKI Peduli. (dkp3akaltim/dell)