Program KB Komitmen Isran dan Noorbaiti Tak Diragukan

Samarinda — Komitmen Gubernur Kaltim H Isran Noor dan Ketua TP PKK Kaltim Hj Norbaiti Isran Noor terhadap pelaksanaan Program Pembangunan Keluarga, Kependudukan dan Keluarga Berencana (Bangga Kencana) menjadi perhatian BKKBN RI. Keduanya diusulkan untuk menerima penghargaan Manggala Karya Kencana tahun 2021 yang akan diserahkan pada Hari Keluarga Nasional (Harganas).

Kedatangan tim BKKBN, lanjut Isran, banyak manfaat selain untuk menilai pengendalian penduduk termasuk peningkatan kesejahteraan keluarga di Kaltim, juga sebagai bahan evaluasi. Menurutnya, ini merupakan suatu kehormatan dan kebanggaan bagi Kaltim sebagai salah satu provinsi yang akan mendapatkan apresiasi atas prestasi yang dapat diandalkan.

“Bagi kami penghargaan bukanlah tujuan, tetapi pengakuan dan bukti nyata bahwa pemerintah provinsi dan rakyatnya telah bekerja dengan baik untuk kemajuan pembangunan dan kesejahteraan rakyat,” ungkap Isran saat memberi sambutan selamat datang kepada Tim Uji Petik BKBBN RI yang dipimpin Deputi Bidang Pengendalian Dwi Listyawardani di Pendopo Odah Etam dalam acara Gelar Promosi Program Bangga Kencana Provinsi Kalimantan Timur, Senin (14/6/2021).

Sementara Deputi Bidang Pengendalian Dwi Listyawardani yakin Gubernur Isran Noor dan Ketua TP PKK Kaltim Hj Norbaiti Isran Noor telah memberikan kontribusi besar dalam Program Bangga Kencana, sehingga pantas dan sangat layak menerima penghargaan Manggala Karya Kencana Tahun 2021.

“Penilaian kami, Pak Gubernur dan Ibu Ketua PKK sejak awal dukungannya terhadap Program Bangga Kencana, besar. Penghargaan dari BKKBN sebenarnya bukan apa-apa, mungkin kecil sekali dibanding dukungan yang telah dan akan terus diberikan Bapak dan Ibu Gubernur untuk Program Bangga Kencana ini,” balas Dwi (humasprovkaltim)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *